BANDA ACEH - Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh tak main-main untuk mewujudkan pembangunan zona integritas dan reformasi birokrasi pada tahun ini.
Berbagai upaya terus dilakukan dalam mewujudkan hal tersebut. Misalnya, pada hari ini, Rabu (10/1/2024) Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh melakukan Seleksi Calon Tim Kerja Pembangunan Zona Integritas dan Pelaksanaan Reformasi Birokrasi Tahun 2024.
"Seleksi ini menjadi langkah awal yang dilakukan agar nantinya pegawai yang terpilih ditempatkan pada posisi yang tepat dalam tim," kata Kadiv Administrasi Sri Yusfini Yusuf.
Dalam sambutannya, Yusfini menyambung bahwa calon tim kerja diharapkan memiliki kompetensi yang mencakup pemahaman mendalam terhadap prinsip-prinsip zona integritas dan reformasi birokrasi.
"Pemilihan tim kerja ini merupakan langkah krusial dalam mendukung perubahan positif di sektor birokrasi. Kita perlu orang-orang yang berkomitmen," lanjutnya.
Seleksi ini ujar Yusfini, diharapkan dapat menggambarkan pengalaman kerja yang relevan serta kemampuan untuk berkolaborasi secara efektif.
"Harapannya, dapat menciptakan tim yang berdaya saing tinggi dan memiliki dedikasi tinggi, serta mempunyai kapasitas dan kompetensi yang sesuai," ucapnya.
Seleksi ini dilaksanakan selama dua hari, dimana setiap harinya terdiri dari dua sesi. Puluhan peserta akan mengikuti seleksi calon tim pembangunan zona integritas dan reformasi birokrasi.
Bahkan pejabat struktural dan fungsional pun akan ikut serta untuk mengikuti ujian dengan menjawab soal yang diberikan dalam durasi waktu selama 1,5 jam.