Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Konsistensi Kemenkumham Aceh Wujudkan Reformasi Birokrasi Melalui Asistensi dan Coaching Clinic RKT

IMG 20231017 WA0014

BANDA ACEH - Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh kembali meneguhkan komitmennya dalam mendorong reformasi birokrasi. 

Hal ini dibuktikan dengan penyelenggaraan Asistensi dan Coaching Clinic Pemenuhan Data Dukung Rencana Kerja Tahunan (RKT) yang digelar di Aula Bangsal Garuda, Selasa (17/10/2023).

Dalam sambutannya, Kadiv Administrasi Sri Yusfini Yusuf, menjelaskan pentingnya agenda reformasi birokrasi. Sebab, reformasi birokrasi mengamanatkan kepada seluruh lembaga pemerintah untuk terus memperbaiki dan mengevaluasi kinerja.

"Reformasi birokrasi bukan hanya tugas lembaga pemerintah, melainkan tugas seluruh individu, dan melibatkan semua pihak," ujar Sri Yusfini Yusuf.

Beliau juga menjelaskan bahwa reformasi birokrasi berawal dari kesadaran akan kekurangan dalam sistem birokrasi. Sehingga pemenuhan RKT menjadi hal yang penting dilakukan untuk mewujudkan reformasi birokrasi. 

"RKT ini menjadi tolak ukur kinerja, dan reformasi birokrasi adalah kontribusi dari seluruh lini yang ada pada organisasi. Sehingga kita harus menyamakan persepsi dan membangun harapan yang baik," tambahnya.

Acara asistensi dan coaching clinic ini diharapkan akan menjadi langkah penting dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam pemenuhan data dukung RKT.

Reformasi birokrasi tetap menjadi salah satu prioritas untuk menciptakan pelayanan publik yang lebih baik dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Kegiatan ini diikuti oleh penanggung jawab RB pada 37 satuan kerja di Aceh. Seluruh peserta akan mendapatkan pendampingan dari Tim Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal Kemenkumham selama dua hari kedepan.

IMG 20231017 WA0015

IMG 20231017 WA0012

IMG 20231017 WA0013

IMG 20231017 WA0016

 

#KemenkumhamAceh

#KanwilAcehPastiBereh

#pastiwbk

#KumhamSemakinPasti

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI ACEH
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. T. Nyak Arief No. 185 Jeulingke, Banda Aceh 23114
PikPng.com phone icon png 604605   (0651) 7553197
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilaceh@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaspphtiaceh@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI ACEH


               

  Jl. T. Nyak Arief No. 185 Jeulingke, Banda Aceh 23114
  (0651) 7553197
  kanwilaceh@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaspphtiaceh@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI