RESMIKAN LAPAS KELAS III SINABANG, SESDITJENPAS BERHARAP MENJADI LAPAS TERBAIK DI ACEH

IMG 20210320 WA0012

Sinabang - Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Sinabang diharapkan menjadi Lapas terbaik di Aceh. Hal ini dikemukakan oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham RI, Heni Yuwono, saat meresmikan Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Sinabang, Aceh, Jumat (19/3/2021). "Kita berharap Lapas Sinabang menjadi Lapas terbaik di Aceh, bahkan di Indonesia," ungkapnya.

IMG 20210320 WA0005

Dalam sambutannya, Heni Yuwono mengatakan fungsi dari Lapas adalah pembinaan. Ia mengatakan Lapas hendaknya mampu memberikan kehidupan dan penghidupan warga binaan agar menjadi lebih baik. "Pembinaan adalah yang utama," ujar Heni.

IMG 20210320 WA0000

Selain itu, Kakanwil Kemenkumham Aceh, Meurah Budiman, mengatakan kehadiran Lapas ini diharapkan nantinya akan memotivasi Putra Putri Sinabang untuk mengabdi di Kemenkumham. "Kita berharap Putra daerah Sinabang akan menjadi Pegawai di Lapas ini," kata Meurah.

IMG 20210320 WA0004

IMG 20210320 WA0003

7

Dalam kegiatan peresmian ini, Sesditjenpas didampingi oleh Kadiv Administrasi, Rakhmat Renaldy, Kadiv Keimigrasian, Sjachril, Kadiv Pemasyarakatan, Heri Azhari, Kabag Program dan Humas, Mahyadi dan Struktural Divisi Pemasyarakatan.

IMG 20210320 WA0001

IMG 20210320 WA0011

IMG 20210320 WA0014

Selain itu, Peresmian bangunan Lapas tersebut juga dihadiri oleh Bupati Simeulu, Erli Hasim, unsur Forkopimda Kabupaten Simeulu, SKPD Kab. Simeulu, Tokoh Agama, dan sejumlah tamu lainnya.

6

IMG 20210320 WA0010

Lapas Kelas III Sinabang diresmikan untuk pemakaian gedung baru setelah bangunan Lapas sebelumnya nantinya tidak digunakan lagi. Lapas ini dibangun diatas tanah seluas 4.5 hektar dengan jumlah sel sebanyak 17 buah. Lapas ini diproyeksikan nantinya akan mampu menampung 150 warga binaan. 

IMG 20210320 WA0009

Kalapas Kelas III Sinabang, Suparman, mengatakan bangunan Lapas yang lama akan dihibahkan ke Pemkab Simeulu. Saat ini bangunan Lapas Sinabang menampung sebanyak 86 orang warga binaan.

Red. Humas Kanwil Kemenkumham Aceh (ry, ft : ry)

#KumhamPasti


Cetak   E-mail