PEDULI COVID-19, KANWIL KEMENKUMHAM ACEH BERBAGI MASKER

4

Dalam Rangka memperingati Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) tahun 2020 Kementerian Hukum dan HAM RI berpartisipasi aktif dalam upaya pencegahan penyebaran Virus Covid-19. HDKD atau Hari Ulang Tahun Kemenkumham tahun ini Mengusung tema “Kumham Peduli, Kumham Berbagi”. Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Aceh ikut andil dalam gerakan serentak basmi Covid-19 dengan cara membagi masker kepada masyarakat.

1

2

3

Kegiatan Pembagian masker ini mengambil lokus di Keudah atau di sekitar tanah yang rencananya akan dibangun Taman Pengayoman pada hari Jum’at (06/11/2020). Fokus pembagian adalah masyarakat yang sering beraktifitas di sekitar lokasi tersebut seperti tukang becak, pedagang kaki lima di pasar Peunayong serta beberapa masyarakat yang melintas. Pembagian Masker ini dilakukan langsung oleh Jajaran Kanwil Kemenkumham Aceh seusai melakukan Senam Pagi di Kantor.

5

6

7

Harapannya dengan kegiatan pembagian masker ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat serta memberikan kesadaran kepada masyarakat untuk dapat menerapkan protokol kesehatan dalam aktifitas sehari-hari sehingga dapat membasmi dan mengurangi penyebaran Covid-19. Pembagian Masker ini juga merupakan wujud kepedulian Kementerian Hukum dan HAM dalam proses memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 di lingkungan masyarakat.

 

Red. Humas Kanwil Kemenkumham Aceh

#KumhamPasti


Cetak   E-mail