KANWIL KEMENKUMHAM ACEH LAKSANAKAN SWAB ANTIGEN TEST PASCA LIBUR IDUL FITRI

SAVE 20210531 134338

Banda Aceh - Sebagai bentuk aksi nyata dalam memutuskan rantai penyebaran Covid 19, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Aceh melaksanakan swab antigen test kepada seluruh ASN dan PPNPN hari ini, Senin (31/5/2021). Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengawasan Kanwil Kemenkumham Aceh kepada seluruh jajaran setelah melaksanakan libur Hari Raya Idul Fitri 1442 H.

Kakanwil Kemenkumham Aceh, Meurah Budiman didampingi oleh para Kepala Divisi serta Administrator, Pengawas, Jabatan Fungsional dan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2019 turut ambil bagian dalam pelaksanaan swab antigen test ini. 

Meurah Budiman mengatakan, swat antigen test ini dilakukan sebagai upaya untuk mencegah munculnya cluster baru di perkantoran. Apalagi setelah libur lebaran idul fitri, tentunya kondisi ini harus menjadi perhatian khsusus sehingga rantai penyebaran Covid 19 dapat diputus khususnya pada Kanwil Kemenkumham Aceh.

“ini merupakan langkah yang kita ambil untuk mencegah timbulnya cluster baru,” ungkapnya.

Pelaksanaan swab antigen test dilakukan di Ruang Corpu Kanwil Kemenkumham Aceh selepas apel pagi. Meurah Budiman berharap dengan pelaksaan swab antigen test ini dapat menjadi evaluasi sehingga Jajaran dapat dengan tetap disipilin menjalankan protokol kesehatan dan mencegah penyebaran covid-19. 

Disamping itu, Meurah Budiman menjelaskan, pelaksanaan swab antigen test juga harus menerapkan protokol kesehatan 3T dan 5M yaitu Tracing, Testing, Treatment dan menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan terakhir membatasi mobilitas dan interaksi. Ia berharap seluruh jajaran Kemenkumham Aceh untuk tetap menjaga protokol kesehatan sesuai dengan anjuran Pemerintah dan terus membiasakan pola hidup bersih dalam kegaitan sehari-hari.

SAVE 20210531 134348

3

4

5

6

7

Red. Humas Kanwil Kemenkumham Aceh

#KanwilAcehPastiBereh

#pastiwbk

#KumhamPasti


Cetak   E-mail