KANWIL ACEH DAMPINGI LAPAS KELAS III LHOKNGA UNTUK PENGUATAN PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS MENUJU WBK

Aceh Besar, 18 Februari 2020, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Aceh Lilik Sujandi didampingi oleh Kepala divisi Pemasyarakatan Meurah Budiman mengunjungi Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Lhoknga dalam rangka pengutaan ZI menuju WBK/WBBM, acara dibuka oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, dan sambutan oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Lhoknga Yusrizal, menyampaikan bahwa sudah ada beberapa hal yang disesuaikan untuk mempersiapkan WBK/WBBM. Dilanjutkan dengan sambutan dan arahan Kakanwil, dalam arahnnya menyampaikan dalam proses mempersiapkan WBK/WBBM agar pegawai yang telah bertugas lama di lapas kelas III lhoknga, dapat membantu rekan-rekan yang baru masuk untuk mencapai tujuan yang sama. Selain itu kakanwil juga menyampaikan agar Kepala satker harus memiliki perencanaan untuk pelaksanaan perbaikan dan penambahan hal-hal yang masih kurang atau tidak ada. Dapat memetakkan permasalahan-permasalahan yang ada di satkernya, sehingga mampu menyelesaikan permasalahan yang ada dengan baik. Kepada para pegawai terutama para petugas jangan sampai bertindak diskriminatif terhadap masyarakat maupun para warga binaan pemasyarakatan (WBP). Segera membenahi mulai dari tingkat yang paling bawah hingga yang paling atas untuk peningkatan kinerja. Juga diadakan sesi tanya jawab agar lebih memahami tujuan penerapan ZI menuju WBK/WBBM Acara dihadiri oleh para pegawai lembaga pemasyarakatan kelas III lhoknga.

WhatsApp Image 2020 02 18 at 17.49.27WhatsApp Image 2020 02 18 at 17.49.27WhatsApp Image 2020 02 18 at 17.49.27


Cetak   E-mail