Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kemenkumham Aceh Harapkan Rekomendasi yang Komprehensif dan Implementatif Terkait Pengungsi Rohingya

IMG 20240731 WA0065

BANDA ACEH - Terkait pengungsi Rohingya, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh, Meurah Budiman berharap adanya rekomendasi yang komprehensif dan implementatif dalam penanganan masalah tersebut.

"Kita ingin pada setiap pertemuan yang membahas soal rohingya ini muncul sebuah rekomendasi yang komprehensif dan dapat diimplementasikan di lapangan," kata Meurah, Rabu (31/7/2024) malam di Hotel Kyriad Muraya, Banda Aceh 

Hal itu diungkapkan Kakanwil Meurah pada kegiatan Rapat Koordinasi Komite Intelijen Pusat yang diselenggarakan oleh Direktorat Intelijen Keimigrasian.

Lebih lanjut, ia tak menampik bahwa isu Rohingya di Aceh ini sudah menjadi perhatian nasional bahkan internasional. Sehingga, perlu pertimbangan yang matang dalam setiap pengambilan kebijakan.

"Sudah menjadi pusat perhatian, dan banyak yang sudah menjadikan Kemenkumham Aceh tempat untuk studi tiru soal pengungsi luar negeri," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Intelijen Keimigrasian, R.P Mulya dalam sambutannya mengatakan permasalahan Rohingya ini tidak bisa dilaksanakan secara parsial. Artinya dibutuhkan kesolidan antar lembaga karena menurutnya masalah ini akan berpotensi mengganggu ketahanan negara.

"Tidak bisa imigrasi saja, semua harus terlibat," tandas Mulya.

Bahkan, jika memang dibutuhkan merevisi regulasi, Mulya mengatakan pihaknya akan mendorong hal tersebut. Oleh karena itu, ia pun berharap pertemuan ini akan menghasilkan terobosan baru.

"Harapannya akan menghasilkan rumusan strategi untuk menjadi masukan bagi pemangku kegiatan dalam penanganan pengungsi ini," imbuhnya.

Rapat koordinasi ini mengusung tema Perspektif Intelijen Keimigrasian Terkait Penanganan Pengungsi Asing Serta Dampaknya Bagi Ketahanan Negara di Wilayah Indonesia.

Adapun yang menjadi peserta rapat yaitu sejumlah Kepala Kantor Imigrasi, Kepala Rumah Detensi Imigrasi, pejabat manajerial pada Divisi Keimigrasian Kemenkumham Aceh, hingga pejabat manajerial pada Kantor Imigrasi se Aceh.

Setelah itu, seluruh peserta mendengarkan paparan Kadiv Keimigrasian Ujo Sujoto terkait dengan penanganan pengungsi Rohingya di Aceh.

IMG 20240731 WA0070

IMG 20240731 WA0071

IMG 20240731 WA0072

IMG 20240731 WA0068

IMG 20240731 WA0066

IMG 20240731 WA0067

IMG 20240731 WA0074

IMG 20240731 WA0069

IMG 20240731 WA0073

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI ACEH
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. T. Nyak Arief No. 185 Jeulingke, Banda Aceh 23114
PikPng.com phone icon png 604605   (0651) 7553197
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilaceh@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaspphtiaceh@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI ACEH


               

  Jl. T. Nyak Arief No. 185 Jeulingke, Banda Aceh 23114
  (0651) 7553197
  kanwilaceh@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaspphtiaceh@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI