KANWIL KEMENKUMHAM ACEH IKUTI REKONSILIASI DAN PEMUTAKHIRAN DATA LAPORAN KEUANGAN DAN BMN SEMESTER 1 TA 2021

IMG 20210714 WA0019

Banda Aceh - Kakanwil Kemenkumham Aceh, Meurah Budiman, mengikuti kegiatan Rekonsiliasi dan Pemutakhiran Data Laporan Keuangan dan BMN Kementerian Hukum dan HAM Tingkat Kantor Wilayah Semester I TA 2021 secara virtual, Rabu (14/7/2021).

Bertempat di Aula Bangsal Garuda, kegiatan ini juga dihadiri oleh Kadiv Administrasi (Rakhmat Renaldy), Kadiv Pemasyarakatan (Heri Azhari), Kadiv Keimigrasian (Sjachril), Kadiv Yankumham (Sasmita), sejumlah Pejabat Administrator dan Pengawas Bagian Keuangan dan BMN, serta para Penyusun Laporan Keuangan dan BMN.

Dalam arahannya saat membuka kegiatan, Sekretaris Jenderal Kemenkumham RI, Andap Budhi Revianto menyinggung beberapa hal. Salah satunya Ia menegaskan untuk melakukan percepatan realisasi anggaran. Ia juga menjelaskan terkait dengan Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA), dimana hal tersebut menjadi ukuran evaluasi kinerja pelaksanaan anggaran.

Kemudian, Andap Budhi juga meminta pendampingan percepatan penyelesaian tindak lanjut temuan BPK RI dari tingkat Satker, Kanwil, dan Unit Pusat. Menurutnya, hal ini penting dilakukan untuk mempertahankan opini WTP yang telah diraih.

Sebelumnya, saat memberikan laporan, Kepala Biro Keuangan Sekretariat Jenderal Kemenkumham RI menerangkan, kegiatan ini dilaksanakan dengan maksud untuk menjalankan amanat undang-undang guna mempertanggung jawabkan pengelolaan dan pelaksanaan anggaran.

Ia menambahkan, kegiatan ini juga merupakan salah satu upaya untuk mempertahankan opini WTP yang telah diraih Kementerian Hukum dan HAM. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan dari tanggal 14-17 Juli 2021.

IMG 20210714 WA0018

IMG 20210714 WA0021

IMG 20210714 WA0020

IMG 20210714 WA0016

IMG 20210714 WA0022

IMG 20210714 WA0017

Red. Humas Kanwil Kemenkumham Aceh

#KanwilAcehPastiBereh

#pastiwbk

#KumhamPasti


Cetak   E-mail