KAKANWIL KEMENKUMHAM ACEH MENGIKUTI RAPAT SABER PUNGLI DI POLDA ACEH

Banda Aceh, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Aceh Zulkifli mengikuti Rapat Saber Pungli tingkat Provinsi bertempat di Polda Aceh Rabu (13/05/2020). Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua UPP, Wakil Ketua, Ketua Pokja, Sekretaris Bidang, dan seluruh UPP Aceh di kab/kota melalui media Video Conference, dimana Kakanwil Kemenkumham Aceh disini bertugas sebagai Ketua Pokja Pencegahan
Ketua UPP Pusat dalam arahannya menyampaikan, sesuai dengan intruksi Menkopolhukam bahwa tahun 2020 kegiatan satgas saber pungli agar menekankan dari sisi preventif (sosialisasi dan asistensi), sehingga lebih mengutamakan unsur penegakan hukum tata negara.
Jika ditemukan terkait pelanggaran yang bersifat pidana atau lainnya disesuaikan penegakan hukumnya sebagaimana aturan dari masing2 instansi. Penegakan hukum dilakukan sesuai dengan mekanisme criminal justice system, dimana sudah ada peran dari masing2 leading sector sehingga tidak terjadi tumpang tindih kewenangan dalam menghadapi kasus terkait pungli.
Terkait beberapa hal yang menjadi perhatian tim satgas:
1. Anggaran belum diakomodir
2. Anggapan tugas satgas saber pungli domain Polri
3. Wabah covig-19 membatasi pelaksaan tugas
4. Masih banyak K/L belum membentuk satgas di masing2 instansi.

Pelayanan publik startegis yang menjadi sasaran satgas meliputi Pelayanan Sertifikat, Paspor, KTP, Sim, Perizinan dan Bidang Pendidikan.
Selanjutnya Agenda UPP pusat tahun 2020, Satgas goes to campus akan direncanakan di Provinsi Aceh, Papua, dan beberapa Provinsi lainnya.

4444

Cetak